السلام عليكم ورحمة الله وبركاته
Semua anak Adam melakukan kesalahan. Sebaik-baik yang melakukan kesalahan itu ialah mereka yang bertaubat. (hadith riwayat At-Tirmizi dan Ibn Majah)

08 December 2008

Sebahagian daripada Khutbah Terakhir Nabi Muhammad saw

Bismillah Walhamdulillah Was Salaatu Was Salaam 'ala Rasulillah.

"Ya, Saudara-saudaraku, seperti kita ketahui, bulan ini, hari ini, dan
kota ini adalah suci, karenanya pandanglah kehidupan dan milik setiap
orang Muslim sebagai kepercayaan yang suci. Kembalikan barang-barang
yang dipercayakan kepadamu kepada pemilik yang sebenarnya. Jangan kau
lukai orang lain sebagaimana orang lain tidak melukaimu. Ingatlah bahwa
kamu akan bertemu dengan Allah swt dan Dia akan memperhitungkan amalanmu
dengan sebenar-benarnya. Allah swt. telah melarangmu memungut riba,
kerananya mulai saat ini dan untuk seterusnya kewajipan membayar riba
dihapuskan. Waspadalah terhadap syaitan, demi keselamatan Agamamu. Dia
telah kehilangan semua harapannya untuk membawa kalian pada kesesatan
yang nyata, tapi waspadalah agar tidak terjebak pada tipuan halusnya."

"Ya, Saudara-saudaraku, dengarkanlah baik-baik, sembahlah Allah, Solat
lima kali dalam sehari, laksanakan Puasa selama bulan Ramadhan, dan
tunaikanlah Zakat, laksanakan ibadah Haji bila mampu. Ketahuilah bahwa
sesama Muslim adalah bersaudara. Kamu semua adalah sederajat. Tidak ada
perbezaan satu terhadap yang lain kecuali Ketaqwaan dan Amal - Soleh.
Ingatlah, suatu hari kamu akan menghadap Allah dan harus
mempertanggungjawabkan semua amalanmu. Karena itu berhati-hatilah jangan
menyimpang dari jalan kebenaran setelah kepergianku nanti."


No comments: